Deskripsi
Secara harfiah, wali berarti wakil atau orang yang diserahi kewajiban untuk mengurusi sesuatu. Menurut sebagian ulama Ahlus sunnah wal jamaah, Wali Allah adalah orang yang beriman dan bertakwa kepada Allah namun bukan seorang nabi. Mereka adalah para penolong agama Allah. Sebaliknya, Wali Syaitan adalah orang yang mengikuti ajaran syaitan dan bertindak menyesatkan ummat Islam.
Seorang Muslim tidak serta merta menjadi Wali Allah. Seseorang bisa saja mengaku mencintai Allah dan RasulNya, namun bukan berarti ia adalah Wali Allah. Lalu, bagaimana cara mengetahui Wali Allah dan membedakannya dari Wali Syaitan?
Buku ini membahas pengertian Wali Allah dan wali syaitan serta cara membedakan antara keduanya. Dapatkan juga pembahasan tentang perbedaan antara mukjizat, karamah, dan tipuan syaitan berdasarkan al Quran dan as Sunnah.
Apakah kita ingin menjadi Wali Allah ataukah Wali Syaitan? Pilihannya ada di tangan kita. Semoga dengan membaca buku ini, kita dapat meningkatkan kualitas ibadah dengan menghindari sifat sifat syaitan. Semoga kita berada di antara golongan waliyullah dan berkumpul dengan orang orang beriman di alam surga kelak. Amin.
Jumlah Halaman: 436 Halaman
ISBN: 978-602-9183-77-1
TAUTAN PENERBIT: https://pustakaimamsyafii.com/wali-allah-ataukah-wali-syaitan.html
Ulasan
Belum ada ulasan.